TIPS: Optimalkan Kinerja PC Kamu

TIPS : Optimalkan Kinerja PC Kamu

Published on June 20, 2012 by in Tips
PC kamu terasa ‘lemot’? Performa PC yang melambat tentunya mengganggu kenyamanan kamu dalam menggunakan komputer yah?

Hal ini bisa terjadi karena banyak hal, seperti serangan adware, spyware ataupun virus dan serangan lainnya yang tanpa kita sadari. Perlu diketahui, memang tidak ada yang kebal terhadap serangan – serangan ini. Namun ada beberapa cara untuk meminimalisir kerusakan yang terjadi dan meningkatkan kembali kinerja PC kamu.

Berikut beberapa cara untuk mengoptimalkan kinerja komputer kamu :
  1. Bersihkan Registry Windows Komputer
    Sebagian besar masalah disebabkan karena adanya masalah pada registry windows. Adware, spyware dan ancaman lain biasanya menyusup kedalam registry dan merusak atau menghilangkan file penting di dalamnya. Kamu tidak perlu melakukan hal ini secara manual, cukup install software pembersih seperti CCleaner untuk membersihkan registry windows kamu secara berkala.
  2. Hapus File Yang Tidak Dibutuhkan
    Setiap kali kamu terhubung ke internet atau menggunakan komputer, sistem windows akan membuat tempopary files (file sementara) yang sebenarnya hanya dibutuhkan sekali saja. Namun, file sementara ini tidak hilang dengan sendirinya. Kamu perlu membersihkan file ini setelah tidak digunakan. Kamu juga bisa menggunakan CCleaner untuk membersihkan file – file ini secara otomatis.
  3. Hapus Program Yang Tidak Dibutuhkan (Uninstalling)
    Seperti kebanyakan orang, kamu mungkin mengunduh dan meng-install beberapa program yang ingin kamu coba. Seringkali banyak program yang tidak digunakan lagi setelah dicoba. Baiknya kamu meng-uninstall program – program ini untuk mengurangi beban PC kamu.
  4. Kosongkan Recycle Bin
    File yang dihapus saat kamu delete, sebenarnya tidak langsung dihapus dari sistem, melainkan dimasukkan ke dalam tempat sampah computer yang disebut recycle bin. Hal ini juga dapat menambah beban PC kamu. Hapus isi recycle bin secara berkala untuk membersihkan hard disk kamu.
  5. Lakukan Disk Defragmentation Secara Berkala
    Hal ini dilakukan untuk mengembalikan dan menyusun tata letak file – file di dalam hard disk kamu. Proses ini memang memakan waktu yang cukup lama, namun sepadan untuk menjaga performa PC kamu tetap prima. Lakukan defragmentation kurang lebih 4 – 5 bulan sekali untuk mengoptimalkan PC kamu.

Lakukan pembersihan dan pemeliharaan rutin untuk mengoptimalkan PC kamu jika kamu ingin mendapatkan kinerja yang maksimal dalam penggunaannya. Dengan pemeliharaan rutin, tentunya PC kamu akan dapat digunakan untuk jangka panjang dengan kondisi prima.
Download juga aplikasi CCleaner dan System Tuning lainnya untuk meningkatkan kinerja PC kamu.


Semoga bermanfaat
Artikel Selanjutnya Artikel Sebelumnya
Belum Ada Komentar : Pejalan Wisata
Tambahkan Komentar
Comment url